Eks Guru Walikota Tangerang pun Ikut Tergusur Rumahnya
POTRETTANGERANG.ID, Kota Tangerang – Ratusan warga RT 02 dan RT 06 dilingkungan RW 06, Kampung Makersari, Kelurahan Panunggangan Barat, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang harus menelan kesedihan atas kehilangan tempat tinggalnya. Pasalnya, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang membongkar paksa ratusan rumah warga.
Siti mariah, ibu dari dua orang anak mterlihat pilu dari wajahnya, lantaran rumahnya dilululantahkan oleh alat berat. Selain itu, dirinya tak dipindahkan tempat yang layak oleh Pemerintah Kota Tangerang.
“Seharusnya pemerintah jangan sampai seperti itu, apalagi Walikota Tangerang itu beragama Islam. Kenapa lebih kejam dari pada Ahok (Basuki Thjaja Purnama),” kata Siti kepada potrettangerang.id, Rabu (06/12/2017).
Bahkan, dirinya tak pernah mengetahui tanah tersebut milik Palm Semi. Karena, dahulunya dari orangtuanya tersebut yang telah tinggal dimulai 1986 sampai saat ini. Bahwa tanah itu diceritakannya itu, milik eks Karawaci.
“Saya inginnya pemerintah itu harus memihak ke masyarakat. Masa ini kejam dengan masyarakatnya,” tandasnya.
Bahkan, eks Guru yang pernah mengajar Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah, Sugani ikut menelan pahitnya kebijakan eks muridnya itu. Lantaran rumahnya ikut dibongkar Satpol PP Kota Tangerang.
“Ini lahan tanah Perumnas, karena terbengkalai, kami (warga) menempati lahan ini. Saya sejak 1982 telah di sini, tapi tau-tau diklaim Palem Semi yang diserahkan ke pemerintah,” tuturnya dengan wajah sedih.
Lebih lanjut, dirinya saat pelaksanaan pembongkaran rumahnya itu, mencari Walikota Tangerang yang merupakan murid saat duduk dibangku SD Negeri 6.
“Saya cari Walikota Tangerang, tapi tidak ada. Saya ingin minta kejelasan dari Walikota Tangerang,” tutupnya. (Yip)