Khafilah Kota Tangsel Berhasil Kembali Raih Juara Umum MTQ Banten

0 0
Read Time:1 Minute, 38 Second

“Alhamdulillah, kinerja dan perjuangan ini tidak sia-sia dalam mempertahankan juara umum MTQ se Propinsi Banten walaupun Pemkot Tangsel tak memeberikan target atau beban untuk meraih juara umum ini,” pungkas Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany usai menerima piala juara umum MTQ ke XV Propinsi Banten.

Keberhasilan khalifah Tangsel dalam mempertahankan dan meriah predikat juara umum MTQ sebetulnya hanya tujuan namun yang lebih penting lagi adalah melakukan syiar agama Islam.

Menurut dia, sebagai juara umum tentunya akan semakin berat tugas yang dieman karena akan mewakili Propinsi Banten dalam ajang MTQ tingkat Nasional sebagai wakil Propinsi Banten.

“Saya berharap seluruh kafilah agar terus menjaga kesehatan, berlatih dan belajar guna mempersiapkan metal serta fisik dalam ajang yang lebih tinggi lagi. Saya merasa bangga atas keberhasilan yang diraih,” ungkapnya.

Kafilah Kota Tangsel berhasil raih nilai 125 dan unggul 14 poin dari Kab. Serang diposisi kedua dengan 111 poin. Posisi ke tiga Kab. Tangerang nilai 97 poin kemudian Kab. Pandeglang nilai 58 poin, Kab. Lebak nilai 20 poin, Kota Tangerang nilai 19 poin, Kota Serang nilai 10 poin dan Kota Cilegon dengan nilai 9 poin.

Sementara itu, Ketua Panitia MTQ XV Provinsi Banten Sholeh Hidayat menyatakan, juara umum ini akan menjadi wakil Propinsi Banten dalam ajang MTQ tingkat Nasional ke 27 yang dilaksanakan di Kota Medan, Sumatera Utara guna mempertahankan juara umum yang pernah diraih Propinsi Banten tahun 2017 lalu.

“Saya berharap yang menjadi juara harus bersiap diri untuk mengikuti lomba MTQ tingkat Nasional mendatang,” jelasnya.

Sedangkan, Gubernur Banten Wahidin Halim, menambahkan selamat kepada pemenang dan harus bersiap diri untuk menjadi wakil Propinsi Banten dalam ajang MTQ tingkat nasional ke 27 di Medan.

“Bahkan kalau perlu khalifah Tangsel ini dapat mempertahankan juara umum MTQ tingkat nasional,” tambah Gubernur Banten, Wahidin Halim. (Yip)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Mungkin Anda juga menyukai

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *