LPM Pinang Bagikan Takjil ke Musafir
POTRETTANGERANG.ID, Kota Tangerang – Di bulan yang penuh berkah, setiap organisasi berlomba-lomba dalam mencari kebaikan, seperti Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Pinang dalam memberikan takjil gratis, bagi para musafir yang berada di Masjid Al Ijtihad Pinang sebulan penuh.
“Kegiatan bagi bagi ta’zil gratis ini adalah kegiatan yang akan dilaksanakan rutin selama sebulan penuh di bulan Suci Ramadhan oleh LPM Kelurahan Pinang, yang bertujuan untuk membantu saudara saudara muslim yang berpuasa yang sedang dalam perjalanan ataupun jamaah masjid yang berada dikelurahan pinang dan sekitarnya,” ujar Ketua LPM Kelurahan Pinang, Wahyu Hidayat SE saat ditemui, Minggu (20/05/2018)
Wahyu yang kerap disapa Ncek mengajak kepada masyarakat khususnya warga kelurahan pinang agar ikut dalam partisipasi untuk menyumbang sebagian rezeki, berbentuk makanan maupun minuman yang akan diberikan ke para musafir yang sedang menjalankan ibadah puasa.
“Mari Kita berlomba lomba untuk beramal, karena menurutnya beramal di bulan suci ramadhan ini, Allah akan memberikan pahala yang berlipat lipat ganda,” serunya.
“Bukan ta’zil geratis saja yang diberikan, melainkan, LPM Kelurahan Pinang juga membuka bazar untuk para pedagang khususnya warga setempat yang berada di wilayah kelurahan pinang,” tambahnya.
Wahyu juga berharap, gerakan sosial ini menjadi tonggak pergerakan LPM Kelurahan Pinang untuk kedepannya dan juga sebagai ajang memperkuat ukhuwah sesama anggota juga dengan masyarakat kelurahan pinang.
“Semoga kegiatan ini dapat memperkuat ukhuwah sesama anggota LPM dan ajang silaturrahmi dengan masyarakat,” tukasnya. (Gor)