Relawan Jokma Siap Kawal Penghitungan Suara
POTRETTANGERANG.ID, Kota Tangerang – Relawan Jokowi-Ma’ruf Amin (Jokma) di Kota Tangerang siap mengawal proses rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dan penetapan hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2019.
Hal tersebut dikatakan Asyik, Ketua Relawan Jokma Kota Tangerang, jelang pleno terbuka lanjutan yang bakal diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang pada Rabu (8/5/2019) siang.
“Kami selaku relawan 01 Kota Tangerang khususnya saya sebagai ketua relawan, siap mengawal sampai tuntas semua tahapan rekapitulasi yang sempat tertunda ini,” ungkap Asyik, pada Rabu (8/5/2019).
Pria yang akrab disapa Nur Asyik ini juga mengajak semua pihak, khususnya para relawan Jokowi-Ma’ruf Amin untuk bersama-sama mengawal sampai hasil akhir penghitungan suara di tingkat kabupaten/kota yang belum rampung.
“Pada intinya kami selalu siap mengawal apapun yang terjadi. Kami siap melakukan pengawalan untuk pasangan Ir. Joko Widodo dan Kyai Haji Ma’ruf Amin,” ujarnya.
“Kami juga mengucapkan beribu-ribu terima kasih kepada semua media cetak maupun online dan teman-teman relawan yang sudah susah payah berjuang. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada KPU dan Bawaslu yang berjibaku berjuang untuk pemilu yang berdaulat,” imbuhnya.
Diketahui sebelumnya, proses rekapitulasi suara tingkat kota/kabupaten sesuai UU Pemilu dan PKPU, harus dapat terselesaikan maksimal 20 hari setelah pencoblosan, artinya tahapan tersebut dijadwalkan rampung pada 7 Mei 2019.
Namun per tanggal 6 Mei 2019, KPU RI mengeluarkan Surat Edaran No 796, dimana SE tersebut adalah perpanjangan satu hari proses rekapitulasi pleno di tingkat kota/kabupaten yang belum selesai.
Sementara, proses rekapitulasi di satu kecamatan dari 13 kecamatan Kota Tangerang yakni Kecamatan Cipondoh baru dapat selesai pada Rabu (8/5/2019) dini hari. Dengan demikian, KPU Kota Tangerang akan melanjutkan pleno terbuka rekapitulasi suara pada Rabu (8/5/2019) pukul 13.00 WIB. (Gor/Yip)