Dua Pjs Kades di Curug Dilantik

0 0
Read Time:2 Minute, 12 Second

POTRETTANGERANG.ID, Kabupaten Tangerang – Serah terima jabatan (sertijab) Kepala Desa lama yang telah habis masa jabatannya kepada Pjs Kades digelar di Aula Kecamatan Curug, Rabu (24/07/2019).

Pjs kades ini bertugas sampai pemilihan Kepala Desa definitif mendatang.

Diketahui Kecamatan Curug ada dua Kepala Desa yang berakhir masa jabatannya pada 22 Juli 2019 yang lalu. Acara Sertijab digelar setelah dilakukan pelantikan oleh Bupati Tangerang.

Dihadiri Plh Camat Curug, Sumartono ,Binamas, Babinsa, Bpd, MUI, BPD, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, Rt, Rw serta undangan lain.

Plh Camat Curug Sumartono. S, STP, M.si, mengucapkan, selamat kepada para Pejabat yang telah dilantik oleh Bupati Tangerang dan hari ini dilaksanakan Serah terima Jabatan Kepala Desa.

“Selamat kepada pejabat yang sudah dilantik, Pejabat sementara (Pjs) baru ini akan bertugas sampai pemilihan Kepala Desa definitif mendatang, ada dua Kepala Desa yang berakhir masa jabatannya pada 22 Juli 2019,” ungkap Sumartono seusai acara di kantor Kecamatan Curug.

Sumartono berharap, kepada Pjs kades agar bertugas sesuai dengan aturan yang sudah ada. Kalau menurut aturan sesuai dengan Kepala Desa yang sudah – sudah, dalam arti melaksanakan administrasi desa baik itu keuangan maupun perkantoran terus melaksanakan pembangunan tapi yang terutama adalah ikut membantu baik itu BPD sesuai dengan porsinya maupun tim panitia yang nanti akan di bentuk pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Deffinitif.

Lebih lanjut Sumartono menjelaskan salah satu tugas yang di emban Pjs Kepala Desa adalah menggiring sehingga nanti pilkades yang ada di desa itu sesuai dengan aturan perundang – undangan yang berlaku sehingga tidak ada apa – apa aman Sampai Kepala Desa Definitif Terpilih.

“harapannya nanti ke depannya Kepala Desa terpilih dari kader – kader sumber daya manusia yang dari Kadu maupun Kadu Jaya sehingga bisa membawa masyarakatnya dan pembangunannya akan lebih maju,” harap Sumartono.

Karena Desa Kadu dan Kadu jaya sudah heterogen yang mana bukan penduduk asli Kadu dan Kadu Jaya aja tapi Desa Kadu dan Kadu Jaya sudah berbagai macam suku dan budaya sudah berbagai macam dari seluruh indonesia bisa jadi yaitu sehingga mau tidak mau ke depannya kepala desa yang terpilih itu harus bisa lebih membawa masyarakatnya menjadi lebih sejahtera dan pembangunan lebih maju.

Sementara itu Pjs Kepala Desa Kadu Jaya mengatakan tugas dan tanggung jawab yang saya emban sebagai Pjs Kepala Desa agar mengamankan kegiatan kegiatan pembangunan di dua ribu sembilan belas ini dan mensukseskan pilkades serentak.

“Saya nanti akan konsolidasi dengan para RT / RW, BPD dan seluruh OPD serta semua lapisan masyarakat Desa Kadu jaya untuk persiapan tahapan – tahapan pilkades jadi mungkin itu yang agenda terpenting dari desa Kadu Jaya,” ujarnya.

Pjs Kepala Desa Kadu Jaya berharap Pemilihan Kepala Desa (pilkades) dapat berjalan lancar aman.

“Mudah-mudahan tidak ada kejadian hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya. (Ris/Yip)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Mungkin Anda juga menyukai

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *