PDI Perjuangan Kota Tangerang Menilai Aplikasi Tangerang LIVE Kurang Maksimal

0 0
Read Time:1 Minute, 6 Second

POTRETTANGERANG.ID, Kota Tangerang – Penggunaan aplikasi Tangerang LIVE dalam menanggapi segala persoalan di Kota Tangerang, dinilai PDI Perjuangan belum maksimal. Pasalnya, setiap merespon keluhan masyarakat belum cepat tanggap. Bahkan, belum seluruh masyarakat Kota Tangerang menggunakan aplikasi itu.

Sekjen DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang, Andri Permana mengatakan, menerapkan smart city, Pemerintah Kota Tangerang harus meningkatkan terlebih dahulu Sumber Daya Manusia (SDM) atau masyarakatnya dalam menggunakan smartphone. Supaya konsep yang diterapkan dapat dinikmati seluruh kalangan masyarakat.

“Dari hampir dua juta penduduk, yang menggunakan aplikasi Tangerang LIVE, hanya sekitar 53 ribu dan jumlah tersebut didominasi oleh kalangan tertentu saja,”kata Andri saat peluncuran Rumah Rakyat disalah satu restoran dibilangan Kecamatan Tangerang, Minggu (15/9/2019).

“Ini salah satu latar belakang kami, kenapa PDI Perjuangan membuka jalur tradisional. Karena proses digital, belum sepenuhnya memberikan akses kepada masyarakat kita yang 1.7 juta sekian,” tambahnya.

Menurut dia, dengan dibukanya jalur pengaduan tradisional, bukan berarti partai berlambang banteng tersebut, antipati terhadap perkembangan jaman seperti penggunaan digitalisasi. Akan tetapi, untuk membuka ruang bagi masyarakat yang membutuhkan pelayanan tanpa harus dipusingkan dengan digitalisasi tersebut.

“proses digitalisasi di Kota Tangerang pasti akan kita support, tapi rakyat saat ini butuh solusi, bukan banyak aplikasi. Kita akan tetap bergerak bersama rakyat, kita akan membuka jalur tradisional dan kita akan mebuka ruang-ruang pengaduan masyarakat disetiap wilayah,” tegas Andri. (Gor/Yip)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Mungkin Anda juga menyukai

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *