Saat PSBB, Pemuda Mede ini Galakan Penyemprotan Disinfektan Dilingkungannya
POTRETTANGERANG.ID, Kota Tangerang – Gerakan Pemuda Mede (GPM) bersama Masyarakat Kelurahan Sumur Pacing, galakan penyemprotan disinfektan dilingkungan demi melawan Corona Virus Desease (Covid-19), sekaligus sosialisasi pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), sesuai dengan yang dianjurkan Pemerintah Kota Tangerang.
Sesepuh Gang Mede, Mukri Adam mengapreasiasi penyemprotan disinfektan. Dengan begitu, pencegahan dapat secara sadar dilakukan warga, memutus rantai penyebaran virus asal Wuhan, China.
“Setelah diadakannya satgas (satuan tugas -red) tingkat RT dan RW, antisipasi warga sangat tinggi sekali,” ujarnya, Minggu (19/4).
Dirinya pun mengimbau kepada warga Gang Mede, Kelurahan Sumur Pacing agar terus mematuhi anjuran PSBB yang diberlakukan Pemerintah Kota Tangerang, dalam memutus mata rantai Covid-19.
“Harus pakai masker, jangan keluar rumah, sekalinya ada keperluan juga harus ditentukan batas waktu yang diwajibkan,” imbaunya.
Ditempat yang sama, Ketua LPM Kelurahan Sumur Pacing, Arif Madroh menambahkan, bahwa RW 04 Gang Mede juga sudah membentuk lumbung pangan secara swadaya, untuk mengantisipasi warganya yang terpaksa dirumahkan karena dampak Corona.
“Kita juga siapkan lumbung pangan secara swadaya, untuk membantu warga yang tidak terdata, atau yang tidak mendapat bantuan pokok oleh pemerintah Kota Tangerang,” jelas Arif. (Dra/Yip)