Jelang Arus Mudik, Polresta Tangerang Antisipasi Kemacetan di Pasar Tumpah

0 0
Read Time:41 Second

POTRETTANGERANG.ID, Kabupaten Tangerang – Menjelang arus mudik, jajaran Polresta Tangerang melakukan antisipasi kemacetan di wilayah hukumnya.

Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengungkapkan, pihaknya akan meninjau dibeberapa titik rawan kemacetan.

“Kita akan meninjau titik-titik rawan kemacetan yang diakibatkan adanya kegiatan pasar tumpah seperti di Pasar Gembong, Balaraja, dan di Pasar Cikupa,” katanya kepada awak media, setelah Apel Gelar Pasukan, Jum’at (22/4/2022).

Kombes Pol Zain menjelaskan, antisipasi hal itu disiapkan sedikitnya lima pos pantau yang akan memonitor terus-menerus situasi arus mudik di wilayah Polresta Tangerang.

Sehingga, adanya pos pantau, untuk melakukan pengawasan sebagai bentuk antisipasi saat terjadi kemacetan, kecelakaan, atau lainnya, bisa respons dengan cepat.

“Pada saat jam rawan macet, kami akan tempatkan personel, sehingga di titik itu bisa lancar. Untuk rekayasa lalu lintas, akan dilakukan secara situasional,” tandasnya. (Bam/Yip)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Mungkin Anda juga menyukai

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *