Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Minta Kepolisian Usut Tuntas Bentrok di Pasar Kuta Bumi

0 0
Read Time:58 Second

POTRETTANGERANG.ID, Kabupaten Tangerang – Ketua DPRD Kabupaten Tangerang, Banten Kholid Ismail mendorong Kepolisian mengusut tuntas insiden berdarah di Pasar Kutabumi, Tangerang, pada Minggu, (24/9/2023) Sore.

“Karena sudah bertentangan dengan hukum yang berlaku, untuk itu, kita mendorong Kepolisian agar segera mengusut tuntas dan menindak tegas kepada oknum-oknum yang terlibat,” tegas Kholid kepada awak media, Senin (25/9/2023).

Kholid sangat menyayangkan terjadinya insiden di Pasar Kutabumi. Ia menyatakan, seharusnya Direktur Utama (Dirut) Perumda Pasar Niaga Kerta Raharja (NKR), Finny Widyanti bertanggung jawab atas kejadian tersebut.

Namun, hal itu dilakukan jika, pimpinan salah satu BUMD Kabupaten Tangerang itu terbukti menjadi dalang aksi penyerangan sekelompok preman kepada pedagang pasar Kuta Bumi.

“Kalau PD Pasar terbukti terlibat, Dirut harus segera diberhentikan dari jabatannya atau dipecat,” tegasnya.

Kholid pun meminta, Pemerintah Daerah (Pemda) melakukan evaluasi terhadap PD Pasar NKR, terkait proses berjalannya revitalisasi. Dalam rangka, untuk mengetahui program ini dapat dilanjutkan atau tidak.

“Sambil menunggu kondusifitas masyarakat di Pasar Kutabumi,” tandasnya.

Sementara itu, Penjabat(Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono memastikan peristiwa itu atau tindak kekerasan serupa itu tidak akan terulang kembali.

“Revitalisasi Pasar harus berjalan humanis, kompromis, tidak ada seperti hukum rimba,” tandasnya. (Bam/Yip)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Mungkin Anda juga menyukai

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *